Video Matematika »
Belajar matematika dengan menggunakan video dari youtube.Kunjungi segera! http://video-matematika.blogspot.com/
Home » » Tentang Geogebra

Tentang Geogebra

Written By Amin Herwansyah on 15 Jun 2011 | 15.16

Geogebra adalah software gratis yang dikembangkan oleh Markus Hohenwarter. Geogebra merupakan program komputer yang bersifat dinamis dan interaktif untuk mendukung pembelajaran dan penyelesaian persoalan Matematika khususnya Geometri, Aljabar dan Kalkulus . Sebagai sistem Geometri dinamik, kontruksi pada Geogebra dapat dilakukan dengan titik, vektor, ruas garis, garis, irisan kerucut dan fungsi.
Software yang sudah menggunakan perintah bahasa  Indonesia didukung oleh menu Help (bantuan) berbahasa Indonesia, dan untuk mempelajarinya bisa Anda unduh selengkapnya. Selain itu juga tersedia forum yang berisikan tetang masalah dan pemecahannya. Tuturialnya pun sudah banyak di bahas di  blog , baik berupa tulisan maupun berupa video.
Hal yang penting bagi Anda yang mempunyai blog, Geogebra dapat ditempel secara dinamis di blog yang mendukung applet. Kita cukup menempelkan (copy-paste ke blog) kode applet yang diperoleh dari file HTML hasil Export dari Geogebra. Koder yang diambil diawali dengan [applet] diakhiri [/applet]
Untuk blog yang tak mendukung kode applet atau javascript, semisal wordpress.com, kita dapat meng-export file hasil dari Geogebra ke dalam bentuk gambar PNG. Gambar ini dapat diupload ke blog seperti mengupload gambar/foto biasa. Selamat mencoba .
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : VidMath | SMANSA BEDA | PGRI Citamiang
Copyright © 2011. Media Matematik - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger