Video Matematika »
Belajar matematika dengan menggunakan video dari youtube.Kunjungi segera! http://video-matematika.blogspot.com/
Home » » PPDB Kota Sukabumi 2014

PPDB Kota Sukabumi 2014

Written By Amin Herwansyah on 25 Jun 2014 | 21.06

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMA reguler di Kota Sukabumi, dimulai hari ini Rabu 25 Juni 2014 dan berakhir tanggal 3 Juli 2014. PPDB kali ini mengacu pada prinsip filosofi : pemerataan, berkeadilan, obyektif dan demokratis . Pelaksanaan PPDB dilakukan melalui online bagi SMP, SMA dan SMK Negeri reguler. Calon peserta didik baru yang memenuhi syarat pada prinsipnya diberikan kesempatan yang seluas-luasnya untuk memperoleh pendidikan pada satuan pendidikan selanjutnya, sesuai daya tampung sekolah yang di tuju.
Jumlah peserta didik per-kelas pada jenjang SMA maksimum 36 orang siswa, dengan jumlah rombongan belajar maksimum 27 kelas. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan sebaran pemerataan peserta didik terhadap sekolah swasta sebaga mitra pendidikan di Kota Sukabumi.
Sedangkan penerimaan siswa didik baru melalui jalur Bina Lingkungan (BL,nonreguler) dilaksanakan tanpa jalur online. Jalur Bina Lingkungan (BL) adalah: 
  1. calon peserta didik yang bertempat tinggal satu RW, atau berjarak maksimum 300 meter dari sekolah yang akan di tuju.
  2. prestasi calon peserta didik yang mempunyai prestasi akademik dan non-akademik seperti : olah raga, kesenian, keagamaan, dokcil, KKR, Kepramukaan. Pertimbangan prestasi diberikan kepada calon peserta didik yang meraih prestasi juara satu tingkat Kota dalam radius satu kecamatan, juara satu dan dua tingkat wilayah, juara satu,dua dan tiga tingkat provinsi, juara satu sampai sepuluh untuk tingkat nasional dan internasional.
  3. calon peserta didik yang berkebutuhan khusus, dapat diterima di semua jenjang pendidikan dengan terlebih dahulu dilakukan assesment dari kemampuan peserta didik tersebut.
Jumlah calon peserta didik yang melalui jalur BL adalah maksimum 20% dari jumlah total penerimaan siswa baru yang ditetapkan oleh kepala sekolah dan dewan guru sekolah yang bersangkutan.

Bagi peserta didik yang dari luar Kota Sukabumi hanya disediakan quota  20% dari quota siswa baru reguler.

Jika putri putri Bapak/Ibu belum daftar secara online atau untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi situs PPDB Kota Sukabumi.



Share this article :

Posting Komentar

 
Support : VidMath | SMANSA BEDA | PGRI Citamiang
Copyright © 2011. Media Matematik - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger